Barang Wajib yang Harus Dibawa Saat Traveling: Persiapan Praktis untuk Teman Perjalanan yang Sat Set

Barang Wajib yang Harus Dibawa Saat Traveling: Persiapan Praktis untuk Teman Perjalanan yang Sat Set

Mengemas barang untuk perjalanan adalah langkah awal yang krusial agar perjalanan kamu dapat berjalan dengan lancar. Beberapa barang kecil namun penting dapat membuat perbedaan besar dalam kenyamanan dan kepraktisan selama bepergian. Berikut adalah beberapa barang wajib yang sebaiknya selalu kamu bawa saat traveling:

1. Bidet Portable

Bidet portable adalah solusi inovatif untuk menjaga kebersihan pribadi kamu, terutama saat bepergian ke tempat-tempat dengan fasilitas toilet yang mungkin tidak selalu memadai, khususnya di negara barat. Hampir semua fasilitas toilet umum dan toilet di pusat perbelanjaan tidak memiliki air untuk membersihkan diri dari najis. Bidet portable bersifat ringan, mudah digunakan, dan dibawa, barang kecil ini dapat muat di tas dan akan memudahkan kamu dalam membersihkan najis di mana pun kamu berada.

2. Colokan Listrik Universal

Setiap negara memiliki jenis colokan listrik yang berbeda-beda, dengan membawa colokan listrik universal, kamu tidak perlu khawatir dan dapat mengisi daya perangkat elektronik kamu di mana pun perjalanan membawa kamu. Pastikan untuk memilih yang memiliki berbagai konektor agar tidak perlu repot menyesuaikan dengan negara yang kamu tuju.

3. Mukena Travel Size

Saat sedang bepergian, sebagai seorang muslim kita tetap wajib menunaikan ibadah sholat dimanapun kita berada. Berkat teknologi yang canggih, sudah banyak merek lokal yang menyediakan alat sholat khususnya Mukena yang dirancang khusus untuk traveling. Bahannya ringan, mudah dilipat, dan tidak memakan banyak ruang dalam kopermu. Sajadah dan sarung dengan bahan serupa juga mulai menjamur di marketplace, jadi tak ada alasan untuk tidak membawa alat sholat saat bepergian.

4. Pakaian Cepat Kering

Pakaian cepat kering adalah penyelamat di perjalanan, terutama jika kamu memiliki jadwal yang padat atau mengunjungi destinasi dengan iklim yang berubah-ubah. Memiliki satu pasang pakaian yang cepat kering memungkinkan kamu untuk mencuci dan mengeringkannya dengan cepat tanpa mengandalkan laundry, sehingga kamu dapat berlibur dengan busana yang nyaman, dan bersih dari najis. 

Mempersiapkan barang-barang ini dapat membuat perjalanan kamu menjadi lebih nyaman dan praktis. Jangan lupa untuk menyesuaikan kebutuhan pribadimu dengan jenis perjalanan yang akan kamu lakukan. Perbanyak riset tentang cuaca dan iklim yang sedang berjalan di negara tujuan. Jangan lupa untuk membawa beberapa vitamin dan obat-obatan untuk menjaga kesehatanmu selama disana ya!

Rekomendasi Produk

here

CUSTOMER SERVICE Choose one to communicate with our admin

Our team will reply to your message soon.