IslamicTalk Vol.01 bersama Greget Kalla Buana
Shafwah Holidays akan menyelenggarakan IslamicTalk Vol.01 pada Sabtu, 23 Juli 2022, pukul 10.30 WIB melalui platform Zoom. IslamicTalk merupakan sebuah program kegiatan yang diusung oleh Shafwah Holidays untuk turut serta menyebarkan konsep syariah sejalan dengan positioning perusahaan. Kegiatan ini akan dilakukan sebulan sekali. Topik pembahasan yang dihadirkan seputar gaya hidup syariah, parenting, muslimah, kewirausahaan syariah, dan kajian Islam. Topik tersebut disajikan secara ringan dan mudah untuk diterapkan dalam aktivitas sehari-hari.
"Langkah Jitu Menghindari Belanja Impulsif", topik ini dipilih karena sangat dekat keseharian masyarakat namun memiliki banyak manfaat yang baik. Untuk pengingat, Allah SWT berpesan untuk menghindari sikap boros seperti yang tercantum dalam Surah Al Isra Ayat 27. Salah satu kegiatan boros yang kerap dilakukan adalah belanja secara impulsif.
Vice President Sales and Marketing Shafwah Holidays, Sania Humaira menjelaskan "program ini pertama untuk kami, tapi kami berkomitmen untuk konsisten menyelenggarakan kegiatan IslamicTalk sebulan sekali. Harapannya Shafwah Holidays menjadi jembatan bagi kebaikan yang dihadirkan melalui narasumber kredibel". Untuk edisi pertama narasumber yang hadirkan adalah Greget Kalla Buana yang sudah tidak asing lagi di jagat dunia maya. Selain inspiratif sebagai syariah financial planner, Mas Greget begitu kerap disapa, juga memiliki kompetensi maupun portofolio yang memumpuni.
Kegiatan ini tidak dipungut biaya, dan didukung oleh media partner Seputar Banjar Baru serta komunitas Hipwee Youngmom. Silahkan ikuti, untuk pendaftaran dapat mengisi link berikut:
https://bit.ly/REGIS23JULI